Kamis, 17 Juli 2014

Jurnalis Harus Gugat Perusahaan Pers yang Tidak Berikan THR

MENJELANG Hari Raya Idul Fitri, sesuai aturan pemerintah, perusahaan wajib memberikan Tunjangan Hari Raya (THR) pada seluruh karyawannya. Sesuai aturan, pemberian THR, selambat-lambatnya tujuh hari menjelang hari raya. 

MataMassa Laporkan 85 Dugaan Kecurangan Formulir C1 ke KPU Pusat

SEJAK formulir C1 (data perolehan hasil suara di tingkat Tempat
Pemungutan Suara) dipindai ke dalam website KPU, MataMassa telah menerima
sebanyak 85 formulir C1 yang diduga bermasalah. Formulir C1 tersebut diduga
bermasalah setelah dibandingkan dengan data asli atau pun dengan menganalisa
jumlah suara yang ada di formulir suara. 

Jumat, 11 Juli 2014

Potensi Penyerangan terhadap Kantor Poltracking

Berdasarkan keterangan penjaga kantor, ada telepon ke kantor sejak sekitar pukul 01.00, Jumat 11 Juli 2014. Penjaga kantor melihat ada dua orang di depan pagar gerbang kantor pada saat telepon kantor secara bersamaan berdering. Telepon berlanjut sampai sekitar pukul 04.00 dengan jeda beberapa kali. Telepon kembali berdering hingga empat kali pada pukul 08.30.

Tolak Kriminalisasi, Tegakkan Jurnalisme Beretika

Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Indonesia mengecam upaya Tim Advokasi Partai Gerindra Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, mengkriminalisasi tiga jurnalis peliput dugaan politik uang di Kecamatan Rawalo Kabupaten Banyumas, Selasa (8/7/2014) malam. 

Senin, 07 Juli 2014

AJI Jakarta Sesalkan Mabes Polri Memakai UU Pers dalam Kasus Tabloid Obor Rakyat

MARKAS  Besar Kepolisian Republik Indonesia (Mabes Polri) telah menetapkan dua penanggungjawab Tabliod Obor Rakyat sebagai tersangka. Namun, langkah tersebut dicederai karena Mabes Polri mengusut para tersangka dengan menggunakan Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 tentang Pers. Para tersangka diancam melalui pasal 9 ayat 2 yang mewajibkan setiap perusahaan pers memiliki badan hukum. Sanksi terhadap pelanggaran ini berupa denda sebesar Rp 100 juta, seperti diatur pada pasal 18 UU Pers. 


Kamis, 03 Juli 2014

Terkait Pengepungan Kantor Biro tvOne Jogja

Puluhan massa dari Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan mendatangi dan mencorat-coret kantor biro tvOne Jogja, Rabu malam 2 Juli 2014 pukul 22.00 WIB. Mereka tak terima dengan pemberitaan tvOne yang menyebutkan PDI Perjuangan memiliki hubungan erat dengan partai komunis. 

AJI Yogyakarta Kecam Perlakuan Buruk Tim Prabowo-Hatta

Baru sebulan kasus penganiayaan terhadap Wartawan Kompas TV Michael Aryawan di Yogakarta oleh sejumlah orang tak dikenal berlalu, kini kasus ancaman terhadap pekerja media kembali terjadi di Yogyakarta.

Dugaan Pelanggaran KEJ Pemred Non Aktif RCTI

Pelanggaran kode etik jurnalistik diduga terjadi di ruang redaksi Seputar Indonesia RCTI oleh pemimpin redaksi Seputar Indonesia Arya Mahendra Sinulingga yang saat ini berstatus non-aktif dari ruang redaksi. Dalam status non-aktif tersebut, Arya Sinulangga masih aktif mengendalikan dan campur tangan dalam pemberitaan ruang redaksi Seputar Indonesia RCTI.  

Tolak Kekerasan, Stop Propaganda Partisan

Dalam waktu nyaris bersamaan, Rabu malam, 2 Juli 2014, kantor tvOne di kawasan Industri Pulogadung, Jakarta Timur dan kantor biro tvOne di Yogyakarta didatangi massa PDIP. Di Yogyakarta, kantor tvOne “disegel” dan dinding dicoret-coret. Sedangkan di kantor pusat di Jakarta tak kalah tegang, pukul 24.30 WIB digeruduk massa.